COVID-19

Hubungan Pengetahuan, Sikap, Praktik Ibu dengan Karies Gigi Murid Usia 5 Tahun di Pondok Labu Tahun 2013

Hubungan Pengetahuan, Sikap, Praktik Ibu dengan Karies Gigi Murid Usia 5 Tahun di Pondok Labu Tahun 2013

Karies gigi adalah penyakit yang disebabkan oleh host (gigi dan saliva), mikroorganisme (plak), substrat (karbohidrat) dan waktu. Faktor predisposisi lain yang turut berkontribusi diantaranya adalah pengetahuan, sikap dan praktik yang berhubungan pemeliharaan kesehatan gigi. Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan pengetahuan, sikap dan praktik iu dalam memelihara kesehatan gigi anak dengan status karies gigi susu pada murid PAUD usia 5 tahun di kelurahan Pondok Labu Jakarta Selatan. Disain penelitian yang digunakan adalah cross sectional dengan jumlah sampel sebanyak 122 murid dan ibunya. Data variabel pengetahuan, sikap dan praktik dikumpulkan melalui wawancara menggunakan kuisioner. Variabel status karies gigi susu dikumpulkan dengan melakukan pemeriksaan gigi. Hasil penelitian menunjukkan sebanyak 68,5% murid telah mengalami karies pada gigi susunya, 83,9% ibu memiliki pengetahuan baik, 54% ibu memiliki sikap yang baik serta 69,4% ibu memiliki praktik yang baik dalam memelihara kesehatan gigi anakanya, namun dari uji statistik diperoleh tidak ada hubungan yang bermakna antara variabel pengetahuan, sikap dan praktik ibu memelihara kesehatan gigi anak dengan karies gigi susu anak. Disarankan agar ibu lebih memperhatikan lagi kesehatan gigi anaknya sejak gigi mulai tumbuh, selain itu perlu diadakan Usaha Kesehatan Gigi Sekolah (UKGS) di setiap sekolah.

Kata kunci : Karies gigi, pengetahuan, sikap, praktik, ibu

 

sumber gambar : https://www.vemale.com/topik/kesehatan-anak/26308-karies-gigi-pada-anak.html

Klik untuk mengunduh

Bagikan halaman ini: