COVID-19

Pameran Pembangunan Kesehatan dan Produk Kesehatan Dalam Negeri dalam Rangka Hari Kesehatan Nasional ke 53

Pameran Pembangunan Kesehatan dan Produk Kesehatan Dalam Negeri dalam Rangka Hari Kesehatan Nasional ke 53

""

Jakarta, 9 November 2017 “Sehat Keluargaku Sehat Indonesiaku''. Inilah tema peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke 53. HKN diperingati setiap tanggal 12 November. 

Tema HKN yang diangkat saat ini sejalan dengan Program Indonesia Sehat melalui Pendekatan Keluarga yang menekankan keluarga sebagai bagian penting dalam mendorong masyarakat yang mandiri untuk hidup sehat.

Dalam rangka HKN ini Kementerian Kesehatan melaksanakan rangkaian kegiatan yang salah satunya yaitu Pameran Pembangunan Kesehatan dan Produk Kesehatan dalam Negeri pada tanggal 9 s.d. 11 November 2017 yang bertempat di Hall C1 dan C3 Jakarta Internasional Expo Kemayoran Jakarta. Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Jakarta I sebagai Unit Pelaksana Teknis yang berada di bawah Kementerian Kesehatan Ikut berpasrtisipasi dalam kegiatan tersebut dengan memamerkan hasil karya dari Jurusan Ortotik Prostetik yang mendapatkan penghargaan masuk dalam Top 99 Inovasi Pelayanan Publik  2017 dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokasi yaitu@ Pemanfaatan Serat Eceng Gondok dalam Pembuatan Soket kaki dan Tangan Palsu (Prostesis)”. Diharapkan dengan kegiatan ini, Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan dapat lebih berkarya dengan hasil hasil yang inovatif yang turut serta andil dalam memajukan dunia pendidikan kesehatan.

Berita ini disiarkan oleh Humas Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta I. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi melalui nomor telepon: 021-75909605,021-7657701 faks: 021-75909638 atau alamat e-mail [email protected]

""""

""""""

Bagikan halaman ini: